Sabtu, 19 November 2011

Workshop Penyusunan Modul, 17/10/11


Workshop Penyusunan Modul 


Pada tanggal 17 Oktober 2011, bidang Pelatihan Masyarakat RBM Gunungkidul melaksanakan Workshop Penyusunan Modul bertempat di Ruang Rapat I Setda Kab. Gunungkidul. Acara dibuka secara resmi oleh Kepala BPMPKB Kab. Gunungkidul Bapak Sujarwo, yang berharap Kegiatan RBM akan bisa mempercepat proses pemberdayaan.  Peserta workshop adalah perwakilan TPM Kecamatan dan FK dari semua kecamatan. Hasil  workshop ini menyepakati modul pelatihan serta rencana pelatihan yang akan dilaksanakan tahun ini yang difasilitasi oleh TPM Kecamatan, yaitu Pelatihan Lanjutan Bidang Hukum, Pelatihan Lanjutan Bidang PBM, Pelatihan Kades dan Sekdes, Pelatihan LPMD, Pelatihan BPD dan Pelatihan Penyusunan Profil Desa. Selain pelatihan tersebut masih ada beberapa pelatihan lainnya dengan dana DOK PNPM MPd yang difasilitasi oleh Fasilitator. Menanggapi padatnya rencana pelatihan pada bulan November 2011, Ibu Suindartini sebagai Koordinator Bidang Pelatihan Masyarakat dan sekaligus TPM Kabupaten berkomentar: “bulan November 2011 merupakan Bulan Pelatihan”.  Meskipun agenda pelatihan cukup padat, patut diberikan apresiasi kepada TPM Kecamatan yang menyatakan kesanggupannya memfasilitasi semua pelatihan tersebut diatas dan semua pelatihan pada PNPM MPd tahun 2012. Selamat berjuang Tenaga Pelatih Masyarakat. (HGB)






Tidak ada komentar:

Posting Komentar